1. Sejarah Singkat Berdirinya Perpustakaan
Perpustakaan Desa Medan Estate dibangun karena Desa Medan Estate merupakan wilayah pendidikan dimana terdapat beberapa Universitas Negeri maupun Swasta, Sekolah Tinggi dan juga Sekolah Dasar hingga SMU, banyak terdapat perkantoran, serta home industry sehingga muncullah gagasan dari Kepala Desa Medan Estate untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan masyarakat (SDM) sangat diperlukan perpustakaan sebagai sarana pendukung untuk mencapai hal tersebut.
2. Dasar Berdirinya Perpustakaan
Dasar berdirinya perpustakaan Desa Medan Estate adalah :
- Instruksi mendagri nomor : 28 Tahun 1984 tentang Pelaksanaan Penyelenggaraan Perpustakaan Desa/Kabupaten
- Kepmendagri dan otonomi Daerah nomor : 03 Tahun 2001.
- Peraturan Desa nomor 03 Tahun 2011.
- Keputusan Kepada Desa nomor 425.2/02/VI/2011.
3. Sumber Dana
Sumber dana pendirian Perpustakaan berasal dari Pemerintah yaitu Kabupaten Deli Serdang melalui Alokasi Dana Desa (ADD) dan berasal dari swadaya masyarakat Desa.Visi dan misi yaitu dengan membaca kita wujudkan masyarakat yang berkualitas, cerdas, dan kompetitif.
4. Tujuan dan Sasaran
Tujuan Perpustakaan Desa adalah terwujudnya Desa Pendidikan yang inovatif karena Desa Medan Estate sangat strategis, terletak di tengah-tengah lembaga pendidikan (perguruan tinggi negeri dan swasta), dan mempunyai sasaran untuk kemajuan warga masyarakat baik masyarakat umum maupun pelajar, mahasiswa, pelaku home industri, dan karyawan.Dengan motto berkunjung dan membaca di Perpustakaan adalah CARA CERDAS MENJADI CERDAS.
5. Layanan
Layanan dan fasilitas yang tersedia di Perpustakaan Desa adalah Layanan Umum, Layanan Anak, Layanan Referensi, dan Layanan Audio Visual.Layanan umum dilengkapi 1 rak buku. Untuk layanan referensi terdapat 3 rak buku. Layanan Audio Visual dilengkapi dengan Televisi, DVD, Kaset-kaset CD dan DVD.Agar para pengunjung nyaman datang ke Perpustakaan Desa, kami menyediakan ruang baca dengan 6 buah meja untuk membaca, dan para pengunjung juga dapat membaca diluar ruang Perpustakaan, karena Perpustakaan Desa juga menyediakan tempat membaca terbuka dihalaman perpustakaan.Perpustakaan Desa juga menyediakan layanan internet melalui jaringan WIFI untuk pemustaka yang akan mempergunakannya serta ada fasilitas perpustakaan keliling.
Perpustakaan Desa Medan Estate telah membuat jadwal layanan masyarakat yang dilengkapi dengan tata tertib untuk pengunjung Perpustakaan.
JAM LAYANAN PERPUSTAKAAN DESA
a. Hari Senin s/d Kamis :
Buka : Pukul 08.00 WIB
Tutup : Pukul 17.00 WIB
b. Hari Jum’at :
Buka : Pukul 08.00 WIB
Istirahat : Pukul 11.00 WIB s/d 13.30 WIB
c. Hari Sabtu :
Buka : Pukul 08.00 WIB
Tutup : Pukul 17.00 WIB
d. Hari Minggu & Libur Besar : Tutup
TATA TERTIB PERPUSTAKAAN DESA
- Pengunjung wajib mengisi buku tamu, sopan dan menjaga ketenangan.
- Bagi pengunjung tidak diperbolehkan memakai / membawa jaket almamater, dan sweater dalam ruang baca perpustakaan.
- Didalam ruang baca, tidak diperbolehkan membawa alat pemotong kertas/sejenisnya, alat penyimpan ATK, Tas, dan sejenisnya.
- Dilarang merokok, makan dan minum di area ruang baca.
- Sistem layanan Perpustakaan yang digunakan adalah sistem layanan terbuka, dimana pemakai jasa perpustakaan dapat langsung memilih bahan pustaka di rak.
0 komentar:
Posting Komentar